Bagi mahasiswa IT atau programmer PHP di
Windows, XAMPP adalah kata yang tidak asing lagi. XAMPP adalah bundle
Server yang berisi PHP, Apache, MySQL, SQL lite dan beberapa tool
tambahan siap pakai untuk (belajar) membuat program dengan PHP. XAMPP
merupakan bundle paling lengkap di Windows sehingga user tidak perlu
repot repot mencari komponen lain saat aplikasi yang dibuatnya
membutuhkan fitur khusus di servernya.
Sayangnya, walaupun XAMPP terbilang
cukup lengkap, XAMPP tidak menyertakan PostgreSQL kedalamnya. Bagi
progammer PHP & MySQL itu tidak masalah, namun bagaimana kalau
client anda meminta databasenya menggunakan PostgreSQL? . Berikut ini
adalah langkah langkah instalasi dan konfigurasi agar XAMPP anda
mempunyai dukungan ke databas Postgres. Secara default, XAMPP terinstall
di C:\XAMPP. Jika saya menuliskan <XAMPP> artinya adalah folder
dimana XAMPP terinstall.
- Install PostgreSQL for windows, download masternya di http://www.enterprisedb.com/products-services-training/pgdownload#windows . Install seperti biasa(Next, next..next..finish) . Ketika anda ditanya masukan password, masukan saja root.
- Download phpPgadmin di http://phppgadmin.sourceforge.net/doku.php?id=download. Pilih yang formatnya zip, setelah anda selesai mendownload, Ekstrak isinya ke <XAMPP>\htdocs\. Agar mudah rename folder hasil ekstraknya menjadi pgadmin.
- Buka file <XAMPP> \php\php.inidan edit baris berikut :
;extension=php_pdo_pgsql.dll ;extension=php_pgsql.dll
ubah baris diatas menjadi
extension=php_pdo_pgsql.dll extension=php_pgsql.dll
- lalu restart apache servernya lewat XAMPP control panel.
- Buka halaman http://localhost/pgadmin dan loginlah dengan username:postgres dan password root
- jika gagal dan pesan error yang muncul adalah
edit file
<XAMPP>/htdocs/pgadmin/conf/config.inc.php
ubah baris
$conf['extra_login_security'] = true;
menjadi
$conf['extra_login_security'] = false;
Seletah itu,login kembali, seharusnya sekarang anda bisa login dan mendapakan tampilan seperti ini
Sumber : http://www.candra.web.id/2012/06/10/menambahkan-dukungan-postgresql-ke-xampp/
Tidak ada komentar:
Posting Komentar